Wednesday, February 7, 2018

Pasir Perawan Pantai Nyang Nyang

Ingin merasakan memiliki pantai pribadi? Berkunjunglah ke Pantai Nyang Nyang!

Photo via nang_a_howm
Pantai berpasir putih ini terlindung oleh tebing yang tinggi, sehingga privasi Anda akan benar-benar terjaga. Jika Anda gemar menjelajah dan ingin mencari kesunyian, maka tempat terpencil di Bali Selatan ini adalah pilihan yang tepat.
Photo via rajusgalapus

Untuk menuju pantai ini Anda harus melalui jalan tanah di dekat Pura Uluwatu dan ikuti papan petunjuk jalan bertuliskan “Nyang Nyang Surfing Beach”.
Lalu, Anda akan melintasi persawahan di mana Anda akan menemui warung minuman (satu-satunya di daerah tersebut) sebelum akhirnya menuruni 500 undakan yang menuju langsung ke pantai tersebut.
Memang perjalanan menuju ke pantai ini butuh perjuangan ekstra, namun kami yakin semua itu sangat layak.
Photo via solodkov_denis, nang_a_howm
Apalagi ketika melihat puing-puing perahu yang terdampar di pantai, pemandangan yang begitu dramatis dan tentunya menarik untuk latar belakang foto, atau mungkin tertarik untuk mengeksplorasinya?
Photo via Edededan.com
Photo via Aryaazura, fery_gnwan
Dan kalau masih butuh lokasi foto menarik, Anda harus menuju sebuah area lain di pantai ini di mana terdapat hamparan tanaman hijau berhiaskan bunga-bunga berwarna kuning cerah nan memesona!
Photo via edededan.com

Pantai Nyang Nyang

Lokasi: Pantai Nyang Nyang, Jalan Raya Uluwatu, Uluwatu, Bali. 
Cara ke Sana: Gunakan mobil atau motor ke Jalan Raya Uluwatu hingga Anda melihat papan tanda jalan bertuliskan “Nyang Nyang Surfing Beach”. Parkir, lalu lanjutkan perjalanan Anda dengan berjalan kaki.