Friday, November 17, 2017

Gunung Rinjani

Semua orang yang mengaku traveler sejati mestinya memasukkan ini ke dalam bucket listmereka: mendaki gunung berapi.
Ibaratnya seorang perokok berat, Gunung Rinjani merupakan gunung berapi aktif yang tak henti-hentinya mengeluarkan asap. Namun demikian, keindahan alam yang memukau membuat siapapun tetap tergoda untuk menaklukkannya.

Photo via trekkingrinjani


Keindahan panoramanya yang begitu luar biasa ini pula yang menjadikan Gunung Rinjani sebagai salah satu destinasi wisata alam gunung berapi paling terkenal di dunia.
Dengan tinggi menjulang hingga 3.726 meter, gunung ini juga menjadi gunung tertinggi kedua di Indonesia. Sehingga wajar saja, untuk mendakinya termasuk sangat menantang dan membutuhkan waktu setidaknya 4 hari 3 malam.

Photo via travelledpaths

Oleh sebab itu diperlukan kondisi fisik yang benar-benar prima sebelum Anda memutuskan untuk mendakinya. Ada baiknya, persiapkan diri sebelumnya dangan latihan fisik seperti berjalan kaki setidaknya 5 kilometer setiap hari agar nanti Anda tidak syok ketika menghadapi trek yang sesungguhnya.

Photo via: Asoka Remadja

Photo via: Asoka Remadja

Walaupun untuk menuju puncak bakal menguras banyak sekali tenaga dan keringat, namun pemandangan yang menyambut Anda setibanya di sana akan membuat semua lelah lenyap seketika.

Siapa yang membutuhkan hotel bintang 5 kalau di sini Anda bisa tidur di bawah milyaran bintang sambil memandangi gugusan bintang yang spektakuler?
Tip dari kami:
Waktu terbaik untuk mendaki Gunung Rinjani adalah antara April hingga Desember. Taman Nasional Gunung Rinjani akan tutup dari bulan Januari sampai Maret saat curah hujan tinggi. Meskipun terakhir meletus pada tahun 2010, namun ada baiknya jika Anda mencari informasi terlebih dahulu tentang aktivitas vulkanis dan prakiraan cuaca sebelum mendaki ke puncak. Dan satu lagi yang paling penting, jangan tinggalkan sampah Anda di atas dan bawa kantung sampah sendiri!

Photo via ady_oche

Jika Anda bukan pendaki yang handal dan sangat berpengalaman, sebaiknya untuk bergabung dengan kelompok tur. Karena selain persiapan fisik, perlengkapan yang harus dibawa pun cukup banyak. Antara lain persediaan makanan untuk 4 hari, sleeping bag, tenda dan lainnya. Opsi lain adalah menggunakan jasa pemandu yang bisa membantu Anda.

Photo via trekkingrinjani


Waspadai pula munculnya beberapa gangguan kesehatan yang mungkin timbul akibat berada di ketinggian (umumnya di 2.500 meter) di mana kadar oksigen cukup rendah, seperti mual, pusing, sakit kepala, berkunang-kunang dan lain sebagainya. Jika itu terjadi, hendaknya jangan memaksakan diri dan segera putar balik agar tidak berakibat fatal.
Temperatur udara saat di puncak bisa mencapai suhu 0°C, jadi siapkan jaket tebal dan pakaian hangat untuk dikenakan setibanya di atas. Bawalah barang bawaan yang penting-penting saja – tak mau kanharus memanggul tas seberat 10 kg selama 4 hari?
Gunung Rinjani

Lokasi: Balai Taman Nasional Gunung Rinjani, Jl. Arya Banjar Getas, Lingkar Selatan, Mataram, Lombok Barat.
Telepon: 0370-641 155

Lokasi: Jl. Barakuda No. 09, BTN Griya Batu Bolong, Senggigi, Lombok Barat
Telepon: 0370-692 179 / 693 949
Jam Operasionaal: 08.00 – 16.00
Harga Paket: Mulai dari Rp3.100.000,- per orang untuk 3 hari 2 malam (sudah termasuk tiket masuk kawasan Taman Nasional sebesar Rp250.000,-/hari, transportasi dari Senggigi – Sembalun/Senaru PP, perlengkapan pendakian, makanan dan minuman, asuransi, serta jasa pemandu).